LAYANAN DARURAT COVID-19
112
0813 8837 6955

Beranda > Artikel > Perkembangan Vaksinasi Covid-19 Terbaru di Jakarta

Perkembangan Vaksinasi Covid-19 Terbaru di Jakarta

Siti Sarah S.

16 Juli 2021

Vaksinasi Covid-19 berlangsung di Jakarta sejak awal 2021 hingga kini. Setelah melalui beberapa tahap dari tenaga kesehatan hingga lansia, kini vaksinasi Covid-19 di Jakarta sudah ditujukan untuk warga 12 tahun ke atas. Pemberian vaksinasi ini merupakan upaya untuk mencapai herd immunity atau imunitas kelompok, dengan tujuan mengakhiri pandemi. Dengan semakin banyak orang yang divaksinasi, maka akan semakin sulit bagi virus Sars-Cov-2 untuk menembus dinding pertahanan tubuh banyak orang, sehingga kekebalan kelompok terwujud. 

Lantas, sudah sejauh mana cakupan vaksinasi Covid-19 di Jakarta yang diberikan hingga saat ini? Apakah sudah mencapai target? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Jakarta Smart City yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan menghadirkan Dashboard Cakupan Vaksinasi Wilayah yang terdapat di website corona.jakarta.go.id.

Peta Penyebaran Cakupan Vaksin Dosis-1 Per Kecamatan

Salah satu yang bisa kamu temukan di dashboard cakupan vaksinasi wilayah adalah peta sebaran cakupan vaksin dosis-1 per kecamatan dengan data yang diperbarui secara berkala. Kamu bisa melihat gradasi warna di peta yang menunjukkan persebaran vaksinasi per kecamatan. Warna biru yang paling pekat menunjukkan kecamatan dengan vaksinasi yang sudah atau bahkan melampaui target. Dalam peta tersebut, warna yang paling pekat adalah wilayah kecamatan Tanah Abang dengan 594.945 orang yang telah divaksinasi hingga 13 Juli 2021. Sedangkan warna biru yang paling muda menunjukkan wilayah vaksinasi yang belum mencapai target. Di bawah peta, kamu dapat melihat rentang persentase cakupan akumulasi dari target total, yaitu terendah 30% dan tertinggi di 456,6%. 

Daftar Cakupan Vaksin Dosis-1 Per Kecamatan 

Berbeda dengan tampilan peta sebelumnya, data ini menghadirkan tabel seluruh kecamatan di Jakarta dengan target total, akumulasi cakupan dosis-1, dan persentase. Sebagai contoh, di Kecamatan Cakung, target total penerima vaksin sejumlah 393.257 orang. Pada 13 Juli 2021, akumulasi penerima vaksin dosis-1 baru mencapai 130.210 orang. Dari data tersebut dapat disimpulkan, persentase vaksinasi di Kecamatan Cakung mencapai 33,11%. Untuk data terbaru dan lebih lengkap, kamu dapat melihat di website corona.jakarta.go.idya.

Persentase Capaian Vaksinasi Berdasarkan Kelompok Umur

Pada grafik di bawah ini, kamu dapat melihat persentase capaian vaksinasi berdasarkan kelompok umur pada 13 Juli 2021. Kelompok umur yang paling banyak telah divaksinasi untuk dosis 1 adalah lansia (65,8%), disusul 18-59 tahun (61,2%), dan terakhir 12-17 tahun (10,7%). Pada visualisasi data ini, kamu juga bisa mengubah penyaringan tampilan data sesuai tanggal atau nilai akumulasi.

Cakupan Vaksin Dosis-1 Harian

Selain capaian vaksin dosis-1 per kecamatan dan berdasarkan kelompok umur, pada grafik di bawah ini kamu dapat melihat pencapaian Jakarta dalam pemberian vaksinasi per hari. Pemberian vaksin dosis-1 tertinggi pada 13 Juli 2021 sebanyak 293.767 orang, sedangkan jumlah vaksinasi terendah pada 13 Juni 2021 sebanyak 198 orang. 

Detail Ketercapaian Target Harian Dosis-1 Per Kecamatan

Untuk mendapatkan gambaran apakah target vaksinasi di suatu kecamatan sudah tercapai atau belum, grafik ini menampilkan jawabannya. Hingga 13 Juli 2021, hampir semua kecamatan  sudah mencapai target -- bahkan melebihi -- vaksinasi dosis-1. Sementara Kecamatan Kepulauan Seribu Utara masih terus berupaya untuk mencapai target vaksinasi.

Teknologi dan Semangat Kolaborasi untuk Capai Target Vaksinasi 

Data yang terkait cakupan vaksinasi wilayah di corona.jakarta.go.id dihadirkan sebagai bentuk transparansi Pemprov DKI Jakarta dalam proses vaksinasi Covid-19. Dashboard Cakupan Vaksinasi Wilayah ini bukan hanya informasi yang bisa diakses oleh warga, namun juga sebagai penentu kebijakan dan langkah selanjutnya bagi pemerintah. 

Hingga saat ini, Pemprov DKI Jakarta berusaha memudahkan proses pendaftaran vaksinasi melalui aplikasi JAKI dan website corona.jakarta.go.id. Selain itu, Pemprov DKI Jakarta tidak hanya melayani vaksinasi di seluruh fasilitas kesehatan, namun juga membuka titik-titik serbuan vaksinasi di lokasi-lokasi tertentu seperti Gelora Bung Karno, JIExpo, atau mal. Mobil-mobil vaksinasi pun berkeliling ke berbagai wilayah Ibu Kota, untuk melayani warga yang belum divaksin. Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 ini merupakan kolaborasi berbagai pihak yang sama-sama ingin menjadikan Jakarta lebih sehat, kuat, serta terlindungi. 

Smartcitizen, apakah kamu sudah divaksinasi, sekaligus membantu Jakarta mencapai herd immunity? Jika belum, sekaranglah saatnya. Daftar dengan mudah melalui aplikasi JAKI atau website corona.jakarta.go.id. Untuk informasi lebih lengkap, pantau terus kanal-kanal media sosial Jakarta Smart City dan Pemprov DKI Jakarta, ya.

Vaksinasi Covid-19

Bagikan :


Penulis

Siti Sarah S.

A content writer for Jakarta Smart City who loves engaging in meaningful works that makes a good impact for society even in a simple and subtle way. She is also a linguistics enthusiast and an avid reader who loves prose and poetry. Say hi to her on Twitter and IG: @sarafizaa or email to sitisarahs.11c@gmail.com

Artikel Terkait

Catat! Ini Peraturan PPKM Level 1 di Jakarta

07 Juni 2022

Panggil Ambulans dengan Sekali Sentuhan Lewat JakAmbulans

18 Agustus 2021

Berikut Peraturan Ganjil Genap Terbaru di Jakarta

21 Februari 2022

Potret Satu Tahun Pandemi Covid-19 di Jakarta

05 Maret 2021

Vaksin Moderna: Syarat, Lokasi, dan Pendaftaran

15 September 2021