“Di mana ya aku bisa divaksin?”
Pertanyaan ini mungkin mulai muncul lagi di pikiran kita, warga Jakarta, setelah pemerintah resmi mengumumkan vaksinasi untuk warga Jakarta berusia 18 tahun ke atas. Sejak 9 Juni 2021, warga Jakarta berusia 18 tahun ke atas sudah bisa antre untuk dosis vaksin mereka, namun dengan tetap memprioritaskan tenaga kesehatan, kelompok lanjut usia, dan pelayan publik. Langkah ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah untuk mempercepat pendistribusian vaksinasi bagi warga.
Sumber: @dinkesdki via Instagram
Berdasarkan petunjuk teknis dari Kementerian Kesehatan, vaksinasi Covid-19 dilaksanakan di Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) milik Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah Provinsi, dan Pemerintah daerah Kabupaten/Kota. Selain itu, vaksinasi juga bisa dilaksanakan di Fasyankes milik masyarakat/swasta yang memenuhi persyaratan. Jenis Fasyankes yang melaksanakan Vaksinasi Covid-19 adalah sebagai berikut:
Puskesmas, puskesmas pembantu;
Klinik;
Rumah sakit; dan/atau
Unit pelayanan kesehatan di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP).
Ada beragam lokasi vaksinasi yang tersedia di Jakarta. Untuk mengecek lokasi vaksinasi terdekat, sekarang kamu bisa memanfaatkan Google Maps. Sebagai contoh, kamu bisa mengetikkan “lokasi vaksinasi Covid-19”, dan kamu akan melihat sederet daftar lokasi vaksinasi. Ini merupakan kolaborasi antara Jakarta Smart City (JSC), Dinas Kesehatan DKI Jakarta, dan Google.
[Cek Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Lewat Google Maps]
Untuk mendapatkan jadwal vaksinasi, beberapa Fasyankes biasanya mewajibkan warga untuk mendaftarkan dirinya terlebih dahulu. Supaya lebih praktis, sekarang kamu sudah bisa melakukan pendaftaran vaksinasi lewat aplikasi JAKI atau corona.jakarta.go.id/vaksinasi. Selain itu, warga juga bisa mendaftar melalui RT/RW di daerah tempat tinggal. Kalau nanti sudah dapat jadwal, datanglah ke lokasi vaksinasi secara tepat waktu untuk mengurangi risiko berkerumun serta mempermudah Tenaga Kesehatan kita menjalankan tugasnya.
Nah, di Jakarta, ada beberapa sentra vaksinasi yang merupakan hasil kerja sama dengan pihak swasta. Beberapa lokasi vaksinasi di bawah ini bisa kamu kunjungi untuk mendapatkan dosis vaksin, jadi, silakan disimpan!
Sentra Vaksinasi Serviam
Sekolah Santa Ursula yang berlokasi di Jakarta Pusat menjadi salah satu lokasi vaksinasi Jakarta. Sentra Vaksinasi Serviam adalah program vaksinasi Covid-19 yang diinisiasi oleh Komunitas Alumni Tiga Sekolah Ursulin di Jakarta, yakni Sekolah Santa Ursula, Sekolah Santa Theresia, dan Sekolah Santa Maria yang juga berkolaborasi dengan Nahdlatul Ulama, Caritas Indonesia, dan Lembaga Daya Dharma. Berikut ini adalah syarat dan ketentuan vaksinasi di Sentra Vaksinasi Serviam:
Berusia 18 tahun ke atas.
Membawa e-KTP DKI Jakarta atau surat keterangan domisili di DKI Jakarta dari RT/RW setempat.
Melakukan pendaftaran lewat vaksinasiserviam.com.
Suhu tubuh calon penerima vaksin <37,5° C.
Calon penerima vaksin sedang tidak hamil.
Calon penerima vaksin tidak sedang mendapat pengobatan gangguan pembekuan darah/kelainan darah/defisiensi imun/penerima transfusi darah/pengobatan imunosupresan (kortikosteroid dan kemoterapi).
Calon penerima vaksin tidak mengidap penyakit autoimun, seperti asma, lupus, penyakit jantung berat dalam keadaan sesak, penyakit paru-paru kronis, atau hipertensi.
Bagi calon penerima vaksin yang berobat rutin untuk penyakit kronis lainnya, mohon membawa surat rekomendasi vaksinasi AstraZeneca dari dokter spesialis.
Lippo Mall Puri
Jadwal : Senin-Jumat, pukul 10.00-15.30, tidak berlaku hari libur. Vaksinasi dilakukan sampai 30 Juni 2021.
Syarat :
Membawa KTP DKI Jakarta asli dan fotokopi atau surat keterangan domisili bagi pemegang KTP non-DKI Jakarta.
Jadwal vaksinasi dilakukan melalui aplikasi MySiloam.
Mall Artha Gading
Jadwal : Senin-Sabtu, pukul 10.00-15.00 WIB.
Syarat :
Terbuka untuk umum.
Untuk WNI usia 18 tahun ke atas.
Calon peserta vaksin wajib membawa:
Waktu pendaftaran hanya dibuka pada hari Senin-Sabtu di Redemption Counter Lantai 1 pada pukul 10.00-18.00 WIB.
Bagi 350 pendaftar pertama pada hari tersebut akan mendapatkan penjadwalan vaksinasi H+1.
Peserta wajib hadir sesuai jadwal yang ditentukan, jika tidak hadir maka harus mendaftar ulang.
Peserta wajib memenuhi syarat dan ketentuan di atas untuk mendaftar vaksin.
Daftar Vaksinasi Lebih Praktis Lewat JAKI
Smartcitizen bisa melakukan pendaftaran vaksinasi lewat aplikasi resmi milik Pemprov DKI Jakarta, JAKI atau melalui corona.jakarta.go.id/id/vaksinasi. Nah, supaya selalu dapat info-info terbaru, silakan follow media sosial Jakarta Smart City di Twitter, Instagram, dan Facebook. Belum punya JAKI? Kalau begitu, download sekarang di Google Play Store atau App Store.
Semoga informasi ini membuat kamu semakin mantap untuk divaksin ya, Smartcitizen! Yuk, kita dukung dan sukseskan program vaksinasi agar dunia sehat kembali.