LAYANAN DARURAT COVID-19
112
0813 8837 6955

Beranda > Artikel > Sebelum Vaksin Booster, Cobain Fitur-fitur JAKI Ini, Yuk!

Sebelum Vaksin Booster, Cobain Fitur-fitur JAKI Ini, Yuk!

Siti Sarah S.

24 Januari 2022

Berita vaksinasi booster Covid-19 barangkali sudah wara-wiri di halaman media sosialmu, saat sedang asyik berselancar sambil menunggu bus Transjakarta yang kamu naiki sampai halte dekat kantormu. 


Beberapa orang juga mulai membahasnya di grup chat. “Benarkah vaksin booster telah mulai diberikan untuk warga umum?” tanyamu dalam hati. Kamu mungkin teringat beberapa bulan lalu ketika menerima dua dosis vaksin Covid-19. Kamu merasa lega, karena tidak hanya berusaha melindungi dirimu sendiri, namun juga orang-orang di sekitarmu. Jika memang vaksin booster sudah mulai diberikan, kamu sangat yakin untuk menjadi bagian dari para penerima. Bagaimana tidak? Kesempatan emas untuk semakin terlindungi telah datang, tidak mungkin kamu sia-siakan.


Kamu berselancar lagi di dunia maya, mencari informasi terkait kebenaran adanya vaksin booster. Ternyata benar, Komite Penasihat Ahli Imunisasi Nasional (Indonesian Technical Advisor Group on Immunization/ITAGI) melalui surat nomor ITAGI/SR/2/2022 menganjurkan pemberian vaksin booster untuk memperbaiki efektivitas vaksin. Selain itu, Kemenkes juga telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor: HK.02.02/111/252/2022 tentang Vaksinasi Covid-19 Dosis Lanjutan (Booster). Vaksin booster baru diperbolehkan bagi warga 18 tahun ke atas, dengan prioritas lansia terlebih dahulu. Kamu masih harus menunggu antrean.


Saat vaksinasi sebelumnya, kamu mendaftar lewat aplikasi JAKI. Caranya mudah dan efektif. Sambil menunggu giliran vaksinasi booster, sayang sekali kalau fitur-fitur apllikasi superapp itu tidak terjamah. Yuk, kamu buka aplikasi JAKI dan melihat kembali fitur-fiturnya.


Fitur Safe Entrance

Bus Transjakarta yang kamu naiki telah tiba di halte dekat kantormu. Kamu memasukkan smartphone-mu ke dalam saku dan turun dari bus. Setelah berjalan dan tiba di depan pintu masuk gedung kantormu, kamu membuka kembali smartphone-mu dan layar langsung menunjukkan aplikasi JAKI yang tadi sempat kamu buka. Kebetulan sekali kamu perlu JAKI untuk check-in masuk gedung kantormu melalui fitur Safe Entrance. 



Kamu memindai QR Code di depan pintu masuk gedungmu. Layar fitur Safe Entrance menunjukkan warna hijau yang artinya kamu sudah divaksin dan tidak sedang terinfeksi Covid-19. Awal mula kamu mengunduh JAKI mungkin untuk mendaftar vaksinasi Covid-19. Tapi ternyata fitur Safe Entrance yang bekerja sama dengan PeduliLindungi ini sangat berguna pada masa pandemi, untuk memastikan yang beraktivitas di gedung yang sama sudah vaksinasi dan sedang tidak positif Covid-19. Sambil menunggu giliranmu vaksinasi booster, fitur ini yang kamu gunakan hampir tiap hari untuk beraktivitas. 

Fitur JakWarta


Ketika kamu berjalan menuju ruangan kantormu, notifikasimu berbunyi. Ternyata notifikasi tentang jadwal vaksinasi harian dari fitur JakWarta di JAKI. Biasanya ada notifikasi jadwal vaksinasi pada pagi hari, sedangkan sore ada Data Kasus, Tes, dan Vaksinasi Covid-19 di smartphone-mu. Fitur JakWarta ini juga akan menginformasikan berbagai berita dan informasi lain di Jakarta yang perlu kamu ketahui, agar selalu up-to-date dengan berbagai informasi di Jakarta. Informasi tentang vaksinasi booster mungkin juga akan hadir di fitur ini jika sudah tiba waktunya. Sambil menunggu, membaca berbagai berita di JakWarta akan sangat membantumu.


Sambil Menunggu 

Sambil menunggu giliran vaksinasi booster, kamu harus tetap ketat dalam urusan menjaga protokol kesehatan. Bagaimana tidak? Kamu bisa enggak terpapar virus SARS-Cov-2 karena rajin menerapkan 6M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, Mengurangi mobilitas, Menghindari makan bersama). 


Jadi, meski sudah vaksinasi, tindakan pencegahan tetap harus dipertahankan. Selain itu, kamu juga ingat ketika vaksinasi lalu, kamu harus dalam keadaan sehat untuk menerima vaksin. Maka, merawat kesehatan diri hingga giliranmu tiba harus diperhatikan pula. 


Oh ya, tentu saja kamu pun merasakan berbagai manfaat yang JAKI tawarkan. Alhasil, menggunakan berbagai fitur dalam superapp JAKI ini akan terus kamu jelajahi. Masih ada fitur JakLapor untuk melaporkan pelanggaran Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan berbagai masalah di Jakarta, ada fitur JakAmbulans jika kamu dalam situasi darurat yang membutuhkan ambulans, bahkan ada fitur Jaknaker yang menyediakan lowongan kerja di Jakarta. Pastikan kamu untuk mengecek fitur-fitur itu nanti. Jika giliranmu tiba untuk vaksinasi booster, kamu tentu yakin aplikasi JAKI ini masih akan terus berguna kemudian. Yuk, unduh JAKI sekarang di Google Play Store atau Apple App Store.

JAKI

Bagikan :


Penulis

Siti Sarah S.

A content writer for Jakarta Smart City who loves engaging in meaningful works that makes a good impact for society even in a simple and subtle way. She is also a linguistics enthusiast and an avid reader who loves prose and poetry. Say hi to her on Twitter and IG: @sarafizaa or email to sitisarahs.11c@gmail.com

Artikel Terkait

Tangani Kasus Covid-19 di Jakarta dengan Testing, Tracing, dan Fencing

05 Agustus 2020

Cara Cari Lokasi Vaksin Booster di Jakarta

08 Februari 2022

Belajar Bersama Jakarta: Fasilitasi Riset Covid-19 di Jakarta

09 Juli 2020

Lihat Jadwal dan Lokasi Vaksinasi di Jakarta

04 Agustus 2021

Cek Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Lewat Google Maps

29 April 2021