LAYANAN DARURAT COVID-19
112
0813 8837 6955

Beranda > Artikel > Hal-hal yang Dilakukan Setelah Vaksinasi Covid-19

Hal-hal yang Dilakukan Setelah Vaksinasi Covid-19

Tiffany Aisyah Septiana

17 Maret 2021

Vaksinasi telah berlangsung di Jakarta sejak 15 Januari 2021, sebagai upaya mengurangi jumlah angka positif Covid-19 dengan membuat sistem kekebalan di dalam tubuh kamu, sehingga bisa mengenali dan mampu melawan saat terjangkit virus tersebut. Pemberian vaksin Covid-19 juga untuk menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity) yang akan dicapai ketika banyak warga mendapatkan vaksinasi.

[Alasan Mengapa Harus Ikut Vaksinasi Covid-19]

Terbagi dalam empat tahap, program vaksinasi di Jakarta saat ini memasuki tahap kedua. Salah satu penerima vaksinasi tahap kedua adalah lansia (berusia 60 tahun ke atas) yang telah didaftarkan oleh Kementerian Kesehatan atau RT/RW dan lolos sesuai kondisi serta histori kesehatannya. Kamu bisa mengecek jadwal vaksinasi Covid-19 melalui website corona.jakarta.go.id atau melalui aplikasi JAKI. Jika kamu sudah terdaftar sebagai penerima vaksin Covid-19, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan setelah melakukan vaksinasi. Simak, yuk!

Memonitor Efek Samping Vaksin

 

Vaksin Covid-19 yang masuk ke Indonesia telah melalui uji klinis, sehingga dijamin kehalalan dan keamanannya. Namun, perlu diingat, apapun jenis vaksinnya, termasuk vaksin Covid-19, memiliki kandungan yang dapat menimbulkan efek samping ringan. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan, vaksin Covid-19 memiliki beberapa efek samping, di antaranya:

  • Nyeri dan bengkak di bagian tubuh yang menerima suntikan;

  • Demam;

  • Menggigil;

  • Lelah atau tidak enak badan;

  • Sakit kepala;

  • Jarang terjadi, namun harus diperhatikan: sesak napas, reaksi alergi atau anafilaksis.

Efek samping ini tidak dirasakan semua penerima vaksin Covid-19, bergantung pada kondisi tubuhnya. Untuk menghindari efek samping berlebih setelah kamu menerima vaksin Covid-19, diimbau tidak meninggalkan fasilitas kesehatan atau lokasi vaksinasi kurang lebih selama 30 menit. Hal ini agar dokter bisa memastikan, kamu tidak mengalami efek samping dari vaksin yang diterima. Jika kamu mengalami efek samping berlebih setelah melakukan vaksinasi, segera hubungi fasilitas kesehatan terdekat, ya.

Siapkan untuk Vaksinasi Kedua

Vaksin Covid-19 diberikan dalam dua dosis, supaya menghasilkan reaksi imunitas yang optimal untuk melawan virus corona.  Berdasarkan hasil penelitian Ikatan Dokter Indonesia (IDI), untuk usia dewasa di atas 18 tahun, vaksinasi kedua dilakukan 0-14 hari setelah vaksinasi pertama. Sedangkan buat lansia, dibutuhkan 28 hari untuk vaksinasi kedua setelah vaksinasi pertama. 

Tetap Terapkan Protokol Kesehatan 3M dan 3T

Setelah menerima vaksin Covid-19, bukan berarti kamu sepenuhnya terhindar dari infeksi virus corona. Kamu masih bisa terkena penyakit ini, bahkan dapat menularkannya kepada orang lain. Satu-satunya cara yang selama ini bisa mencegah penularan Covid-19 adalah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan 3M (Memakai Masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak).

Selain 3M, yang harus kamu perhatikan juga adalah 3T (Tracing, Testing, Treatment). Tetap perhatikan lingkungan di sekitarmu, ya. Jika kontak erat dengan pasien Covid-19, baik sebelum atau sesudah positif, lalu kamu mengalami gejala Covid-19, pastikan dirimu memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan terdekat.

Tunda Vaksinasi untuk Penyakit Lain

Setelah mendapatkan vaksinasi Covid-19, kamu harus menunda vaksinasi untuk penyakit lain, seperti vaksin flu, vaksin hepatitis B, atau lainnya. Jarak waktu penundaan vaksinasi untuk penyakit lain setelah mendapatkan vaksinasi Covid-19 berkisar 2–4 minggu.

Nah, sekarang kamu jadi tahu kan apa saja yang harus dilakukan setelah menerima vaksin Covid-19? Bukan berarti setelah menerima vaksin, kamu boleh lengah dan menurunkan kewaspadaan. Tetap terapkan protokol kesehatan 3M untuk mencegah penyebaran Covid-19. Kamu juga bisa mengetahui informasi seputar Covid-19 di Jakarta lewat JAKI, lho! Makanya unduh JAKI segera di Google Play Store dan App Store, ya.

 

Vaksinasi Covid-19

Bagikan :


Penulis

Tiffany Aisyah Septiana

Not a good writer, just a random writer.

Artikel Terkait

Rangkuman Solusi untuk Kendala Vaksinasi Booster Covid-19

03 Februari 2022

Ada Apa Aja di Fitur Pendaftaran Vaksinasi JAKI?

13 Agustus 2021

Varian-varian Covid-19, Apa Perbedaannya?

19 Januari 2022

Kasus Covid-19 di Jakarta selama PSBB Transisi

22 Juli 2020

Selalu Siaga Pandemi COVID-19 bersama JAKI

07 April 2020